Minggu, 03 April 2022

Tips Menyimpan Sayuran Tetap Segar

Sayuran yang telah dibeli dari supermarket atau pasar tradisional biasanya ada yang menguning atau ada yang harus dibuang. Agar kondisi sayuran tetap baik dan terjaga kesegarannya mari kita lakukan cara menyimpan nya berikut ini:

1. Sortir sayuran terlebih dahulu sebelum dikemas dan disimpan. Buang bagian yang rusak sehingga bagian lain tidak ikut rusak.

2. Bersihkan sayuran sebelum disimpan. Sayuran dibersihkan agar terhindar dari kotoran yang menempel supaya aman dari pembusukan.

3. Potong-potong supaya mudah disimpan dalam wadah. Khususnya kentang, dipotong dan direndam supaya tidak layu dan berubah warna.

4. Masukkan dalam wadah plastik (food container) dan dialasi kertas atau tissue. Kertas atau tissue agar lebih tahan lama dan menghindari sayuran menjadi busuk.

5. Periksa kondisi sayuran secara berkala. Sayuran yang disimpan dalam kulkas harus dilihat, segera dibuang bagian yang layu.

Itulah tips menyimpan sayuran ala zaki zamani. Semoga bermanfaat.

Ahmad Zaki Zamani - 03 April 2022

Tidak ada komentar:

CARA MEMBUAT DAUR ULANG KERTAS

Jika anda pekerja diperkantoran biasanya ada kertas bekas lalu dibuang atau dihancurkan dengan mesin penghancur kertas. Kertas y...